Selasa, 01 Oktober 2013

Tiga Pengawas

Visit waysofmuslim.blogspot.com

 

BY JAMILAZZAINI  SEPTEMBER 19, 2013  

Saat ini penggunaan kamera CCTV (closed-circuit television) sedang ngetrend. Orang-orang yang berbuat kejahatan akan mudah tertangkap karena kamera CCTV tersebar dimana-mana. Kamera ini merekam gerak-gerik kita di ruang publik. Hasil rekamannya bisa diputar ulang dan menjadi salah satu barang bukti di pengadilan.

Dalam kehidupan sehari-hari sebenarnya semua perkataan dan perbuatan kita juga terlihat dan terekam dengan sempurna. Siapakah yang melihat dan merekam semua perkataan dan perbuatan kita itu? Pertama, Allah SWT. Dia Maha Melihat, Maha Tahu dan Maha Mendengar.

Allah SWT dapat melihat seekor semut hitam yang berjalan di atas batu hitam di malam yang gelap gulita. Dia juga tahu setiap daun yang jatuh di muka bumi. Allah SWT juga mendengar apa yang terbersit di dalam pikiran dan hati kita. Dia adalah CCTV yang maha sempurna.

Kedua, Malaikat. Kemanapun kita pergi selalu ditemani oleh dua orang Malaikat yaitu Roqib dan Atid. Semua kebaikan dan keburukan yang kita lakukan dicatat dan direkam dengan sangat baik oleh kedua malaikat ini.

Mereka yang cerdas akan berusaha membuat malaikat pencatat kebaikan (Roqib) sibuk bekerja. Di sisi lain, orang cerdas akan berusaha dengan sekuat tenaga agar malaikat pencatat keburukan (Atid) santai dan sedikit bekerja. Caranya? Orang cerdas akan menyibukkan diri dengan berbuat kebaikan dan menghindari sekuat tenaga sengaja berbuat keburukan.

Ketiga, anggota tubuh kita. Di akhirat kelak, ada masa dimana mulut kita akan dikunci. Lantas siapa yang bicara menjadi saksi? Anggota tubuh kitalah yang bicara. Kaki akan menjadi saksi dan berkata kemana saja ia pernah melangkah. Tangan juga akan berbicara apa saja yang pernah dilakukannya.

Kamera CCTV bisa rusak atau rekamannya tidak sempurna. Berbeda dengan tiga pengawas yang saya sebutkan di atas. Ketiganya melakukan dengan sangat sempurna. Tidak ada yang terlewat, tidak ada yang tidak tercatat dan tidak terekam.

So, waspada dan berhati-hatilah karena tiga pengawas itu selalu menyertai kita dimanapun dan kapanpun. Masih berani sengaja berbuat maksiat? Bila jawabannya masih, maka saya berkata singkat saja, "Sungguh terlalu…"

Salam SuksesMulia!

Ingin ngobrol dengan saya? Follow saya di twitter: @jamilazzaini

 

http://www.jamilazzaini.com/tiga-pengawas/

 

 

Disclaimer:
The contents of this email, together with its attachments, may contain confidential information belong to Virginia Indonesia Co., LLC ("VICO") and Virginia Indonesia Co., CBM Limited  ("VICO CBM"). If you are not the intended recipient, please notify the sender immediately and delete this e-mail from your system, and you should not disseminate, distribute, copy or otherwise use this email or any part thereof.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar